Susu Dapat Melangsingkan Tubuh, Bagaimana Cara Konsumsinya?

Susu Dapat Melangsingkan Tubuh, Bagaimana Cara Konsumsinya - Susu dikenal sebagai minuman yang mengandung lemak tinggi, dan biasaya dihindari oleh para wanita yang sedang menjalankan program diet untuk menurunkan berat badannya. Karena dari itu, banyak yang mengkonsumsi susu yang terbuat dari biji-bijian seperti kedelai dan almond. Namun, ternyata susu sapi juga bisa melangsingkan tubuh kita. Lantas bagaimana itu bisa terjadi. Simak informasi di bawah ini.

Susu dapat melangsingkah tubuh

Kebanyakan orang masih percaya bahwa dengan minum susu, berat badan kita bisa bertambah. Padahal sebenarnya susu bisa menjadi minuman yang menyehatkan dan juga bisa membakar lemak dalam tubuh dan membuat tubuh kita langsing. Hal ini langsung disampaikan oleh Pakar Nutrisi Emilia Achmadi, MS, RD bahwa susu sapi itu mengadung protein yang dapat membakar lemak dalam tubuh. 

"Susu sapi bisa membuat tubuh ramping bahkan yang full cream sekalipun. Kalau kamu aktif secara fisik, protein di dalam susu bisa bakar lemak dalam tubuh," ujar Emilia dalam workshop bersama Greenfields di Harlow Brasserie, H Tower, Jl. HR Rasuna Said, Jakarta Selatan (22/6).

Emilia juga menjelaskan ketika susu diminum, membuat percernaan mengolah makanan lebih lama. Itu artinya kecepatan tubuh untuk mengosongkan lambung juga menjadi lebih lama. Dan itu berarti perut akan terasa kenyang lebih lama sehingga keinginan untuk makan bisa terkontrol.

"Ada penelitiannya, sudah terbukti. Susu ada kandungan protein yang nggak mudah dicerna. Artinya ada 'ongkos' untuk mengolah susu dalam pencernaan agar bisa diserap tubuh," kata Emilia.

Untuk mengolah segelas susu, tubuh memakai sekiar 50 kalori. Misalnya saja kamu minum susu yang mengandung 180 kalori, berarti total yang diserap tubuh sekitar 130 kalori. Jadi susu tersebut dapat membantu meningkatkan pembuangan energi. 

Sebenarnya lemak di dalam susu itu memicu aktivitas sel lemak yang berwarna cokelat (brown fat). sel lemak Brown fat ini bertugas membantu pembakaran lemak di sekitarnya. sedangkan pembentukan brown fat ini sendiri dipicu oleh protein dalam susu, atau ketika susu tersebut pada suhu dingin. Lain lagi dengan sel lemak berwarna putih atau kuning. Sel lemak ini justru menambah resiko berpakai penyakit dan menyebabkan kegemukan. 

Meskipun begitu, untuk mengkonsumsi susu ada harus waktunya tersendiri (dibatasi). Jika tidak dibatasi, susu malah bisa menimbulkan kegemukan bagi tubuh. 

Maka dari itu, Emilia menyarankan kepada para wanita jika ingin meminum susu maksimal sehari 750cc, itu sama aja setara dengan tiga gelas ukuran 200-250 cc. Susu tersebut baik jika diminum saat sarapan, sebelum olahraga dan sebelum tidur. 

Namun, dengan minum susu juga sangat baik jika diimbangi dengan olahraga yang teratur. karena dengan olahraga yang teratur, pembakaran kalori akan lebih maksimal dengan adanya bantuan protein dari susu. Tidak perlu olahraga yang berat, bisa dengan olahraga yang ringan-ringan namun secara teratur, seperti jogging, jalan pagi tiap hari, senam sehat setiap pagi, dan lain sebagainya. 

Share on Google Plus

About Unknown

Terima kasih telah berkunjung di blog kami, mudah-mudahan informasi yang kami sampaikan bermanfaat. Jangan lupa untuk meninggalkan komentar positif.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment